Momentum peringatan nasional dijadikan ajang penghargaan bagi prajurit berprestasi
Rote Ndao – Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kabupaten Rote Ndao tahun ini berlangsung penuh makna. Komandan Kodim 1627/Rote Ndao, Letkol Kav. Kurnia Santiadi Wicaksono, S.H., memanfaatkan momentum tersebut untuk menyerahkan penghargaan kepada Babinsa terbaik.
Penyerahan penghargaan ini turut melibatkan unsur Forkopimda, yang bersama-sama memberikan dukungan terhadap peran Babinsa di wilayah binaan. Menurut Dandim, penghargaan ini adalah wujud perhatian pimpinan terhadap kinerja anggota. “Semoga penghargaan ini menjadi penyemangat bagi seluruh personel agar tidak pernah berhenti berbuat yang terbaik,” ujarnya.
Dandim juga menegaskan bahwa penghargaan hanya diberikan kepada mereka yang benar-benar menunjukkan dedikasi dan loyalitas. Sementara itu, pelanggaran tetap akan ditindak tegas demi menjaga kehormatan satuan.
Dengan adanya penghargaan ini, diharapkan seluruh Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao semakin termotivasi untuk meningkatkan profesionalisme, disiplin, serta pengabdian demi kepentingan masyarakat, bangsa, dan negara.
" Magdhalena "












Tidak ada komentar:
Posting Komentar